Jumat, 21 September 2012

~" MENGENANG SOSOK AYAH "~

Dalam desah nafas tersedu-sedu
Berlinang air mata
Kumainkan jari jemariku,
Mengukir kata menjadi bait-bait puisi 
Kupersembahkan untuk sosok pahlawan kehidupanku
Yang kini telah beristirahat lama dialam sana

Aku rindu dengan ketegasannya mendidik
Aku rindu dengan caranya mengajar
Aku rindu dengan pujiannya padaku
Akupun rindu dengan kasih sayangnya

Ayahku, adalah sosok pemberani
Ayahku, adalah figur teladanku
Ayahku, adalah pelita kehidupanku
Ayahku, adalah pahlawan sejatiku

Dulu, banyak amanah yang diberikan
Banyak contoh kebaikan yang diperlihatkan
Banyak makna dan nilai filosofi yang diajarkan
Yang kuemban hingga saat ini

Aku berjanji untuk tetap menjunjung tinggi kebaikanmu
Aku berjanji akan menjaga harumnya nama baikmu
Aku berjanji, bisa sepertimu
Aku berjanji, menjaga nilai filosofi dan amanahmu

Ya tuhanku,
Dari bilik jiwa ikhlasku
Kupinta pada-MU
Agar, sosok ayahku tetap mendapat yang terbaik dalam rangkulan-MU
Menjadi hamba yang mulia dan suci dihadapan-MU

Azhari Belajar Nulis Puisi
Mamuju, Sabtu 07 september 2012, Pukul 07:11 Wita.

0 komentar:

Posting Komentar